SEJARAH SRUWENG

Sruweng atau dulu dikenal Kedung Prayoga adalah sebuah kecamatan di Kabupaten KebumenProvinsi Jawa TengahIndonesia. Kecamatan ini terkenal dengan produksi home industry Genteng Sokka-nya bersama dengan 4 kecamatan lain, yaitu AdimulyoPejagoanKlirong dan Kutowinangun. Kecamatan Sruweng terletak di sebelah barat Kota Kebumen. Jarak Kecamatan Sruweng dari Kota Kebumen adalah 6 kilometer. Luas wilayahnya 64,4 km², dan jumlah penduduknya 56.928 Jiwa. Kecamatan Sruweng terdiri atas 21 desa, 97 RW, dan 332 RTKecamatan Sruweng merupakan salah satu ibu kota kecamatan di Kabupaten Kebumen yang berkembang pesat seperti Kecamatan GombongKecamatan KaranganyarKecamatan KebumenKecamatan Kutowinangun serta Kecamatan Prembun. Pusat pemerintaha Kecamatan Sruweng berada di Desa Sruweng

Desa / kelurahan[sunting | sunting sumber]

Batas-batas Wilayah[sunting | sunting sumber]

  1. Sebelah Barat: Kecamatan Karanganyar dan Kecamatan Karanggayam
  2. Sebelah Timur: Kecamatan Pejagoan dan Kecamatan Klirong
  3. Sebelah Utara: Kecamatan Karanggayam dan Kecamatan Pejagoan
  4. Sebelah Selatan: Kecamatan Petanahan

Geografi[sunting | sunting sumber]

Kecamatan Sruweng sebagian besar memiliki kondisi geografi berupa lembah dan perbukitan yang merupakan bagian dari Pegunungan Serayu Selatan. Ketinggian rata-rata Kecamatan Sruweng adalah 86 meter di atas permukaan air laut. Puncak tertingginya adalah puncak Bukit Krewed yang memiliki ketinggian 551 meter di atas permukaan air laut yang berada di perbatasan Desa Condongcampur dengan Kecamatan Karanggayam. Sungai- sungai yang ada di wilayah ini antara lain Sungai Kejawang, Sungai Widayapayung, Sungai Pengempon, Sungai Penusupan, Sungai Gede, Sungai Curug, Sungai Watutarung, Sungai Lemahrata, Sungai Kedungpakis, Sungai Bakung, dan Sungai Turus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar