sejarah buayan

Buayan adalah sebuah kecamatan di Kabupaten KebumenJawa TengahIndonesia. Kecamatan Buayan terletak di sebelah barat daya Kota Kebumen. Jarak Kecamatan Buayan dari Kota Kebumen adalah 31 kilometer melalui Desa Rogodono. Luas wilayahnya 78,9 km², dan jumlah penduduknya  54,253 jiwa.[1] Kecamatan Buayan terdiri atas 20 desa, 90 RW, dan 341 RT.[2]Pusat pemerintaha Kecamatan Buayan berada di Desa Buayan


Desa/kelurahan
[sunting | sunting sumber]

Batas-batas Wilayah[sunting | sunting sumber]

  1. Sebelah Barat: Kecamatan Ayah dan Kecamatan Rowokele
  2. Sebelah Timur: Kecamatan GombongKecamatan Kuwarasan dan Kecamatan Sempor
  3. Sebelah Utara: Kecamatan Rowokele dan Kecamatan Sempor
  4. Sebelah Selatan: Samudera Hindia

Geografi[sunting | sunting sumber]

Kecamatan Buayan memiliki kondisi geografi berupa dataran rendah dan perbukitan. Dataran rendah berada di wilayah timur atau di sepanjang bantaran Sungai Jatinegara hingga utara. Sedangkan perbukitan memanjang dari selatan ke utara pada wilayah barat Kecamatan Buayan yang merupakan rangkaian perbukitan karst yang merupakan bagian dari Kawasan Karst Gombong Selatan. Ketinggian rata-rata Kecamatan Buayan adalah lebih dari 64 meter di atas permukaan air laut. Puncak tertingginya adalah Bukit Arjuna yang memiliki ketinggian 369 meter di atas permukaan air laut yang berada di perbatasan Desa Wonodadi dengan Kecamatan Ayah. Desa Pakuran di perbukitanKecamatan Buayan menjadi desa tertinggi karena berada di ketinggian rata-rata 322 meter di atas permukaan air laut. Sungai yang ada di wilayah ini antara lain Sungai Kretek, Sungai Jatinegara, Sungai Telomoyo, Sungai Manggis, Sungai Jladri, Sungai Gelapan, Sungai Pejarakan, Sungai Adiwarno, Sungai Kalibanda, Sungai Blanakan, Sungai Meto, Sungai Tugu, Sungai Mergosono, Sungai Kaliori, Sungai Bantar dan Sungai Keputihan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar